Pengganti Jonas Folger

Nama Pembalap Malaysia Disebut Sebagai Pengganti Jonas Folger?

Mas Bro Gan Sob, semenjak kabar perihal tidak bisanya Jonas Folger mengikuti MotoGP musim 2018 banyak bermunculan nama pembalap yang diduga akan menjadi penggantinya. Mulai dari Van Der Mark yang sebelumnya sempat menjadi calon pengganti Rossi saat harus absen karena cidera. Yonny Hernandez yang sudah turun ke sesi test pramusim 2018 hingga sekarang muncul nama Hafizh Syahrin, pembalap malaysia yang ikut disebut menjadi pengganti Jonas Folger.

Beberapa hari lalu Hervé Poncharal mengutarakan jika ada kemungkinan Yonny Hernandez yang akan menggantikan Folger. Yonny Hernandez memang sedang bekerjasama dengan Pedercini Kawasaki, namun jika Yamaha Tech 3 menginginkannya Pedercini masih memiliki rencana cadangan untuk pengganti Yonny Hernandez.

Poncharal pun mengaku jika dia sedang memperhatikan Yonny Hernandez, mengamati performanya diatas M1, dan akan mengevaluasi dari sesi test kemarin. Namun hingga saat ini belum ada nama jelas yang akan menggantikan Jonas Folger selama musim 2018 ini.

Setelah beberapa hari di Malaysia, muncul kabar jika Hafizh Syahrin, yang saat ini masih disponsori Sepang International Circuit masuk ke dalam list nama yang dikantongi Poncharal sebagai kandidat pengganti Jonas Folger.

Poncharal mengaku jika awalnya nama Hafizh Syahrin tidak begitu menarik, namun sekarang nama Syahrin sudah masuk ke dalam list. Tapi sekali lagi ini belum sebuah keputusan. Dan sampai saat ini pun belum ada nama pembalap yang resmi dipilih Yamaha Tech 3 untuk berlaga selama musim 2018 ini.

Hafiz Syahrin sendiri sempat meraih dua podium di tahun lalu yaitu di Misano dan Motegi, ia juga sudah berlaga di ajang dunia ini mulai dari tahun 2013.

Nah Mas Bro Gan Sob, kira-kira siapa lagi ya yang akan dilirik Yamaha Tech 3 untuk menggantikan Jonas Folger? kita tunggu saja bersama.

Baca juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *