Tag Archives: Dimas Ekky

Libur Musim Panas Usai, Dimas Ekky dan Andi Gilang Siap Berlaga di Jerez

redto-black.web.id – Libur Musim Panas Usai, Dimas Ekky dan Andi Gilang Siap Berlaga di Jerez. Pembalap Indonesia Dimas Ekky Pratama dan Andi “Gilang” Farid Izdihar sudah tidak sabar untuk memulai paruh musim kedua kompetisi CEV International Championship. Kedua pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) ini siap untuk kembali bekerja keras membawa kebanggaan bagi Indonesia di tiga seri yang tersisa.

Pada awal September, Dimas Ekky dan Andi Gilang telah kembali ke Barcelona, Spanyol untuk menjalani latihan intensif menghadapi paruh kedua CEV Moto2 European Championship dan CEV Moto3 Junior World Championship. Mereka akan segera menghadapi lanjutan seri CEV di sirkuit Jerez, Spanyol, akhir pekan ini (16-17/9), setelah satu bulan libur kompetisi.

Pengalaman beberapa kali balapan di sirkuit Jerez memberikannya gambaran yang cukup bagi Dimas Ekky untuk menghadapi balapan akhir pekan ini. Dimas Ekky juga banyak mempelajari aksi pembalap Moto2 di GP Jerez untuk lebih mematangkan persiapannya.

“Saya bersama tim mencetak kemajuan yang bagus di paruh musim pertama, terutama saat berhasil meraih podium ketiga dan mengibarkan Merah Putih untuk pertama kalinya di benua Eropa ini. Saya ingin meningkatkan pencapaian tersebut di tiga seri tersisa. Selama liburan musim panas lalu, saya tetap berusaha menjaga kebugaran dan juga banyak mempelajari balapan-balapan yang pernah digelar untuk Moto2 GP Jerez. Saya sangat menantikan balapan akhir pekan ini dan berharap hasil yang maksimal,” ujar Dimas Ekky.

Sementara itu Andi Gilang, juga terus menunjukan tekadnya untuk bisa terus bersaing dan finis di grup terdepan balapan kelas CEV Moto3 Junior World Championship. Pertarungan yang tidak mudah bagi Andi Gilang untuk memperbaiki posisinya di kelasemen pembalap karena musim ini hanya menyisakan 3 seri saja.

“Paruh kedua hanya meninggalkan 3 seri saja. Saya ingin segera memaksimalkan raihan saya tahun ini di Moto3. Saya akan berjuang lebih keras lagi supaya bisa menimalisasi kesalahan-kesalahan di lintasan dan bertahan di grup terdepan saat balapan nanti,” ujar Andi Gilang.

General Manager Marketing Planning & Analysis Division PT Astra Honda Motor (AHM) A Indraputra mengatakan para pembalap AHRT ini berpeluang besar meningkatkan pencapaian yang telah ditorehkan pada awal musim balap CEV International Championship. AHM siap memberikan dukungannya untuk memaksimalkan kesempatan tersebut dan dapat menjadi kebanggaan bagi bangsa.

“Banyak hal yang bisa dimaksimalkan sampai akhir musim nanti. Kami harap podium dapat kembali diraih oleh para pembalap di tiga seri tersisa. Tentunya harapan ini juga kami lengkapi dengan dukungan terbaik dari berbagai aspek sehingga mimpi anak bangsa tersebut dapat tercapai,” ujar Indraputra.

Sirkuit Jerez yang mempunyai panjang 4.423 m tersebut akan menghelat 1 kali balap Moto2 European Championship dan 2 kali balap Moto3 Junior World Championship yang dapat disaksikan di saluran resmi CEV pada situs youtube.

Berikut adalah jadwal gelaran balap seri ke enam CEV International Championship :

Kualifikasi – Sabtu 16 September 2017

Moto2  : 14.50 & 18.10 WIB

Moto3  : 15.40 & 19.00 WIB

Balap – Minggu 17 September 2017

Moto2  : 18.00 WIB

Moto3  : Balap pertama 16.00 & Balap kedua 19.00 WIB

Baca Juga :

[archives limit=6]

Musim Kompetisi Yang Luar Biasa Bagi Astra Honda Racing Team

redto-black.web.id – Musim Kompetisi Yang Luar Biasa Bagi Astra Honda Racing Team. Babak yang paling menentukan musim ini akan segera dimulai dan Astra Honda Racing Team bertekad untuk terus menjadi tim kebanggaan insan balap Indonesia. Di depan, adalah tiga bulan yang bakal menggembirakan di mana tim ini sudah memperlihatkan perkembangannya dalam mencapai tonggak bersejarah bagi Indonesia di tiga kompetisi yang diikuti: Kejuaraan FIM CEV, Asia Road Racing dan Asia Talent Cup.

Semua upaya dan kerja keras Astra Honda Racing Team ini bertujuan membidik para pebalap Indonesia, yaitu mewujudkan impian mereka mencapai Kejuaraan Dunia dan MotoGP di masa mendatang.

Di FIM CEV, Andi Gilang berada di urutan ke-17 di Kejuaraan Dunia Junior dengan 22 poin -dan Dimas Ekky posisi ke-7 di Kejuaraan Moto2 Eropa dengan 58 poin- keduanya menargetkan podium di sisa kompetisi ini. Dimas berhasil menjadi pebalap Indonesia pertama yang meraih podium di kelasnya. Dimas bertekad mengulangi tonggak bersejarah ini di tiga putaran tersisa tahun ini. Gilang semakin menunjukkan kemajuannya dan akan berjuang lebih keras untuk merebut podium pertamanya, sejauh ini prestasi terbaik Gilang di urutan ke-5. Kedua pebalap ini masih mempunyai tiga putaran tersisa di musim 2017: Jerez, Aragon dan Valencia.

Di Asia Road Racing Championship, harapan penggemar Indonesia bertumpu di pundak Gerry Salim. Pemimpin klasemen di Asia Production 250cc ini bisa dinobatkan sebagai juara di putaran berikutnya di Madras, India. Selain itu, di sisa 4 race ini Gerry berkesempatan mengalahkan rekor kemenangan dalam satu musim di kelas ini: Saat ini Gerry meraih 7 kali kemenangan, hanya tersisa dua kemenangan lagi, Gerry sudah berhasil menyamakan rekor prestasi di kelas ini. Rekan setimnya Rheza Danica di urutan ke-4 dengan 105 poin -dan Awhin Sanjaya ke-7 dengan 59 poin- juga bertekad untuk terus tampil gemilang di musim yang menjadi debut mereka. Di SuperSports 600cc, Irfan Ardiansyah -urutan ke-15 dengan 35 poin- berharap bisa melanjutkan progres positifnya setelah kembali dari cedera yang membuatnya absen sejak awal Juni. Mereka berempat akan bertarung di India dan seri terakhir di Thailand.

Di Asia Talent Cup masih dua putaran yang harus dilalui, keduanya bertepatan dengan Kejuaraan Dunia MotoGP: Motegi dan Sepang. Gerry Salim berada di posisi ke-7 dengan 55 poin, dan target tim adalah memperkukuh posisi mereka di 10 besar dan membuat progress yang membawa mereka lebih dekat untuk meraih kemenangan. Lucky Hendriansya berada di posisi ke-9 dengan 44 poin, M. Erfin Firmansyah ke-10 dengan 37 poin, dan Irfan Ardiansyah ke-15 dengan 22 poin.

Astra Honda Racing Team bertekad mengakhiri musim kompetisi ini dengan hasil positif, harapannya mampu membawa pebalap Indonesia ke pentas balap dunia dan MotoGP di masa mendatang.

Dalam Ketatnya Persaingan Dimas Ekky dan Andi Gilang Raih 10 Besar di Valencia

Dalam Ketatnya Persaingan Dimas Ekky dan Andi Gilang Raih 10 Besar di Valencia. Pembalap Astra Honda Racing Team, Dimas Ekky Pratama dan Andi “Gilang” Farid Izdihar berhasil finis 10 besar di lanjutan ajang CEV International Championship seri Valencia (9/7). Dimas Ekky menempati posisi ke-14 dan ke-6 di kejuaraan Moto2 European Championship, sementara Andi Gilang finis ke-7 dan ke-14 di ajang Moto3 Junior World Championship.

Bendera Merah dikibarkan di kelas Moto2 European Championship saat balapan pertama baru berlangsung 2 lap, hal ini disebabkan adanya ceceran oli di lintasan akibat beberapa pembalap yang terjatuh. Saat balapan dihentikan, Dimas Ekky berada di posisi ke-7. Ketika balapan diulang, Dimas Ekky pun langsung mampu melejit ke urutan 5.

Sayang sekali, Dimas terjatuh di tikungan ke-12 di lap 4. Meskipun demikian pembalap Indonesia pertama yang  mampu menaiki podium CEV International Championship tersebut tetap menunjukan semangat juangnya dengan berusaha bangkit kembali dan melanjutkan lomba. Dimas pun berhasil finis ke-14 di balap pertama.

Pada balapan kedua, Dimas berusaha membayar kesalahannya di balap pertama dengan langsung masuk di grup depan, bersaing dengan tiga pembalap untuk meraih posisi ke-4 dan memimpin di grup ini. Namun ketatnya persaingan balap membuat Dimas hanya mampu finis di posisi ke-6.

“Sungguh Minggu yang sangat berat. Di balap pertama saya yakin bisa meraih posisi 5 besar, tapi ban depan tergelincir dan saya terjatuh – akhirnya finis ke-14. Di balapan kedua saya bertahan di posisi ke-4 di lap-lap awal dan saya berjuang untuk bisa masuk ke grup terdepan, meski ban terus sliding dan buritan motor kerap keluar dari lintasan. Saya terus berkonsentrasi untuk menyelesaikan balap dengan hasil yang bagus. Saya ucapkan terima kasih kepada tim atas kerja keras mereka dalam menyiapkan motor dan selalu memberi dukungan padaku. Kami terus berjuang untuk hasil yang lebih bagus di Estoril, saya rasa hal ini sangat mungkin diwujudkan dan saya sudah tak sabar menghadapi balapan berikutnya.”

Dalam Ketatnya Persaingan Dimas Ekky dan Andi Gilang Raih 10 Besar di Valencia. Sementara itu pada ajang Moto3 Junior World Championship, Andi Gilang berjibaku di grup kedua pada balapan pertama dan mampu berada di urutan 10 besar. Konsistensi Andi Gilang dalam mempertahankan performanya pun membuatnya mampu finis di posisi ke-7. Begitupun di balap kedua, pembalap Astra Honda Racing Team ini termasuk 10 pembalap tercepat dan berebut posisi ke-6. Namun perjuangannya harus terkendala saat memasuki tikungan ke-14, Andi Gilang terjatuh dan akhirnya hanya mampu menyelesaikan balap di posisi ke-14.

“Saya mempunyai feeling yang bagus sejak Kamis hingga balapan terakhir hari ini, dan saya merasa semuanya berjalan baik. Pada balap pertama, saya start kurang bagus, tapi saya bisa bertahan di grup kedua dan finis ke-7. Balap kedua saya bisa meningkatkan kecepatan dan optimis merebut posisi 5 besar, tapi saya terjatuh di tikungan terakhir di 4 lap yang tersisa. Kami akan terus berusaha lebih keras untuk menghadapi putaran berikutnya di Portugal.”

GM Marketing Planning & Analysis Divison PT Astra Honda Motor (AHM) mengatakan memasuki tengah musim banyak peningkatan yang telah diraih para pembalap. Dalam menemani mimpi generasi muda bangsa tersebut, AHM akan terus memberikan kontribusinya dan berusaha memfasilitasi mereka hingga mampu menaikan levelnya menuju ajang balap dunia.

“Kami berterima kasih atas perjuangan para pembalap. Meskipun harus jauh dari keluarga dan beberapa kali jatuh bangun di lintasan namun mereka terus menunjukan semangat juang yang luar biasa dalam meraih mimpinya. Kami senang mampu menemani pemuda bangsa berbakat seperti mereka untuk menjadi kebanggaan bangsa,” ujar Indraputra.

Dalam Ketatnya Persaingan Dimas Ekky dan Andi Gilang Raih 10 Besar di Valencia. Pada klasemen sementara Andi Gilang tetap di posisi ke-14 di klasemen pembalap Moto3 Junior World Championship dengan 22 poin. Sementara itu, Dimas Ekky berada di urutan ke-6 dengan perolehan 49 poin di kelas Moto2 European Championship. Balapan CEV International Championship berikutnya akan digelar di Sirkuit Estoril pada tanggal 22-23 Juli mendatang.