Tag Archives: Harga Honda Scoopy Jawa Tengah

Harga Motor Honda Terbaru 150cc Kebawah Wilayah Jawa Tengah

Mas Bro Gan Sob, mulai dari tanggal 15 Februari 2018 ada perubahan harga jual motor Honda. Informasi ini rtb dapatkan danri beberapa rekan rtb yang bekerja di dealer motor Honda di wilayah Boyolali, Solo dan Klaten. Kalau dari info yang rtb dapat sih harga ini berlaku untuk wilayah Jawa Tengah kecuali Kedu dan Banyumas. Tapi rtb belum jelas maksudnya kecuali Kedu dan Banyumas ini apakah karena perbedaan kawasan pemasaran atau bagaimana. Mau tau gak update harga motor Honda terbaru 150cc kebawah wilayah Jawa Tengah? simak artikelnya sampai habis ya mas bro gan sob!

Kalau menurut rekan rtb yang kerja di dealer motor Honda ini, rata-rata harganya mengalami kenaikan untuk semua varian. Seperti yang baru beberpa hari rtb tanyakan, mengenai harga Honda Scoopy yang tadinya masih Rp. 19.090.000 naik menjadi Rp. 19.115.000. Nih biar jelas silahkan disimak gambar berikut ya mas bro gan sob!

Kalau gambarnya kurang jelas, klik dulu gambarnya trus klik kanan – open image in new tab ya, biar kelihatan full gambarnya.

Harga yang berlaku tersebut berlaku untuk semua varian ya, baik yang lama maupun baru, harganya juga sudah termasuk ppn 10%, biaya STNK, BBN, BPKB dan sebagainya.

Oh ya, kira-kira pabrikan lain harganya naik juga gak ya? hmm…

Demikian info yang rtb bisa sampaikan dari kota kecil Boyolali, semoga bisa bermanfaat, Terimakasih.

Baca juga :

New Honda Scoopy 2018, Tampil Lebih Segar Dengan Warna Baru

Mas Bro Gan Sob, Honda Scoopy telah menjad pilihan lebih dari 2,5 juta pengendara di Indonesia. Tahun 2018 ini PT. Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan tampilan baru pada New Honda Scoopy melalui grafis desain stripe dan pilihan warna baru yang semakin menguatkan karakternya sebagai trendsetter motor unik fashionable dan modern. Update tampilan ini dipersembahkan oleh AHM sebagai bentuk apresiasi atas semakin banyaknya pecinta New Honda Scoopy selama 7 tahun hadir di Indonesia. Seperti apa sih New Honda Scoopy 2018 itu? Simak artikelnya sampai selesai ya mas bro gan sob!?

New Honda Scoopy dipasarkan dengan 7 varian warna baru dengan konsep Sporty dan Stylish yang dapat dipilih sesuai dengan gaya pengendaranya. Varian Stylish kini hadir dengan tampilan stripe elegan berkelas dengan menonjolkan garis minimalis pada setiap sisi bodi motor. Varian Stylish ini memiliki 4 pilihan warna, yaitu warna terbaru Stylish Matte Red dan Stylish White, serta pilihan warna yang telah ada sebelumnya, yaitu Stylish Matte Brown dan Stylish Black.

Menemani varian Stylish, varian Sporty hadir dengan tampilan warna yang kuat dan menarik perhatian, serta desain stripe lebih sporty dengan grafis chequered flag. Varian Sporty ini tersedia dalam 3 varian warna yakni Sporty White, Sporty Red dan Sporty Black.

Direktur Pemasaran AHM Thomas Wijaya mengatakan model ini merupakan salah satu skutik terlaris yang menemani gaya hidup generasi muda yang ingin tampil beda, fashionable dan unik saat berkendara. Sejak hadir pada tahun 2010, Honda Scoopy telah dipilih oleh lebih dari 2,5 juta pengendara di seluruh Indonesia.

“New Honda Scoopy kami hadirkan untuk memberikan beragam pilihan varian warna baru bagi para pencinta motor skutik unik dan fashionable di Tanah Air. Penyegaran yang tampil beda dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang disematkan pada New Honda Scoopy diharapkan dapat memberikan kebanggaan bagi pengendaranya yang menyukai gaya hidup sebagai trendsetter di komunitasnya,” ujar Thomas.

Model ini dilengkapi dengan fitur lampu depan LED Projector dan lampu sein berdesain oval yang telah menjadi simbol dari Honda Scoopy selama ini. Penggunaan velg baru 12 inch dengan ban yang lebih lebar memberikan keseimbangan sempurna dengan karakter fashionable. Ban tubeless yang lebih lebar menghasilkan jarak terendah ke tanah sebesar 143mm untuk menghadirkan kenyamanan dan rasa aman pengendara.

Fitur panel meter dengan panel LCD baru yang menampilkan odometer dan indikator bahan bakar serta fitur baru ECO indicator yang mendukung upaya pengendara untuk menghemat bahan bakar. Untuk menghindari pencurian model ini telah disematkan Anti-theft alarm serta answer back system memudahkan pengendara mencari lokasi parkir kendaraan. Pada sisi console box depan kendaraan disediakan Power Charger yang dapat gunakan oleh pengendara dalam mengisi baterai ponsel.

Teknologi eSP yang tertanam pada New Honda Scoopy terintegrasi dengan ACG Starter untuk menghidupkan mesin yang lebih halus, serta menjadi dasar pengaplikasian fitur canggih Idling Stop System (ISS) yang berfungsi mematikan mesin secara otomatis saat berhenti lebih dari 3 detik dan hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya kembali. Teknologi eSP ini mampu memaksimalkan pembakaran secara efisien dan mengoptimalkan energi yang keluar serta meminimasi gesekan untuk mengurangi resiko energi terbuang percuma.

New Honda Scoopy ini responsif dengan akselerasi 12,73 detik untuk mencapai jarak 200m dan memiliki kecepatan maksimum hingga 91,3 km/jam. Konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya dapat mencapai 59 km/liter dengan metode pengujian ECE R40 melalui fitur ISS dengan pengetesan EURO 3 (EURO 2 = 61,9 km/liter).

Kapasitas bagasi terbesar di kelasnya yaitu 15,4 liter yang dapat menyimpan helm Scoopy, tuas pengunci Brake Lock System yang mudah digunakan saat berhenti ditanjakan serta standar samping otomatis (Side Stand Switch).

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), sepanjang 2017 Honda Scoopy mencatatkan total penjualan sebesar 612.197 unit atau tumbuh 15,8% dibanding pencapaian tahun sebelumnya. Pertumbuhan penjualan motor skutik ini di tengah kondisi pasar sepeda motor nasional yang stagnan mencerminkan tingginya kepercayaan dan minat masyarakat untuk memiliki Honda Scoopy sebagai partner berkendara.

Seluruh pilihan varian New Honda Scoopy dipasarkan dengan harga On The Road (OTR) DKI Jakarta Rp 17.800.000,- dengan target penjualan sebesar 720.000 unit/tahun. Semantara itu untuk harga New Honda Scoopy ini di Boyolali, menurut teman rtb yang bekerja di salah satu dealer Honda di Boyolali sebesar Rp. 19.090.000,- on the road.

Baca juga :