Category Archives: Motor 2Tak

Detail Vins Duecinquanta Motor 2Tak 250cc

Mas Bro Gan Sob, Vins Duecinquanta motor 2tak 250cc buatan pabrikan dari Italia VINS MOTORS dipamerkan di ajang EICMA Milan November 2017 lalu. Motor dengan kubikasi mesin 250cc, V-twin silinder 90 derajat ini diklaim mampu memuntahkan tenaga maksimum hingga 70ps dan kecepatan maksimal 200km/jam untuk versi jalanan dan 80ps serta kecepatan maksimal 240km/jam untuk versi racenya. Nah Mas Bro Gan Sob, berikut ini detail Vins Duecinquanta tersebut.

Motor dua tak ini dibanderol dengan harga mencapai 800 juta untuk tipe race dan 650 jutaan untuk tipe road legalnya. Untuk versi road legal motor ini dibalut dengan warna kuning dan kombinasi karbon. Vins Duecinquanta memiliki desain yang sangat original. Motor ini memiliki radiator yang diletakkan dibagian depan, lubang udara dibagian moncong mengalirkan udara langsung ke arah radiatornya.

Bagian rangka belakang motor yang bermodel monocouqe ini terbuat dari karbon, selain itu swing arm, shock depan dan velg baik depan maupun belakang juga terbuat dari karbon. Dengan material karbon ini membuat motor ini memiliki berat kosong 95kg untuk tipe road legal dan 85kg untuk tipe race.

Vins Duecinquanta ini juga memiliki desain shock belakang dan depan yang unik, berbeda dengan motor lain pada umumnya. Wujudnya seperti ini mas bro gan sob,

Spesifikasi dari Vins Duecinquanta kurang lebih seperti berikut,

  • Mesin V-Twin 2 silider 249cc untuk versi road legal dan 288cc untuk versi race
  • Pendingin Cairan
  • 6 Percepatan
  • Ukuran ban depan 110/70 – 17, ban belakang 120/70 – 17
  • Panjang 1987 mm
  • Tinggi 1100 mm
  • Berat 95kg untuk tipe road legal, 85kg untuk tipe race
  • Rangka metal frame kombinasi karbon monocoque

Sumber : young-machine.com

Baca Juga :

Modifikasi Yamaha RX 135 Custom Racer

Mas Bro Gan Sob, Modifikasi Yamaha RX 135 Custom Racer? Seperti apa sih maksudnya? Modifikasi ini serupa dengan modifikasi cafe racer, namun uniknya modifikasi Yamaha RX 135 ini menonjolak bentuk yang mengkotak alias bersudut-sudut. Terutama bagian tangki dan spakbornya.

Mungkin motor tua 2 tak jarang diminati modifikator, namun ternyata tidak benar juga. Beberapa saat lalu rtb pernah membuat artikel yang berisikan modifikasi Yamaha RXZ double engine dragster, yang ternyata banyak diminati dan menarik untuk diamati. Kali ini rtb akan membahas mengenai modifikasi Yamaha RX 135 yang beraliran cafe race atau apa ya ini? langsung disimak saja ya mas bro gan sob.

Tryon House Motorcycles melakukan modifikasi pada Yamaha RX 135. Modifikasi tersebut memilih menggunakan tangki bahan bakar yang nampak memiliki banyak sisi dengan sudut-sudutnya. Rangka asli dipotong dan bagian buntut dikustom, bentuknya pun bersudut sama dengan tangkinya.

Suspensi belakang telah mengalami perubahan, yang awalnya menggunakan dual shock diganti dengan monoshock. Ban depan belakang menggunakan karet bundar dengan motif dan tipe serupa dengan ban dual purpose. Jok dikustom sama seperti umumnya motor dengan gaya cafer racer. Lampu led bulat dipadukan dengan cover yang bersudut menghiasi bagian depan motor ini.

Langsung saja mas bro gan sob, disimak hasil modifikasinya, lumayan lah untuk bahan inspirasi modif.

Sumber : rushlane.com

Baca juga :

Vins Duecinquanta Motor 2tak 250cc

Mas Bro Gan Sob, Vins Duecinquanta Motor 2tak 250cc. Bagi two stroke lovers mungkin sangat menginginkan hadirnya motor 2tak lagi di jaman now. Tapi apa daya, pabrikan roda dua di Indonesia sudah tidak ada yang memproduksi motor 2tak lagi. Karena pertimbangan regulasi emisi gas buang dan teknologi ramah lingkungan akhirnya mesin 2tak yang identik dengan asap knalpot ini ditinggalkan.

Namun ternyata Mas Bro Gan Sob, ada pabrikan dari luar negeri yang mewujudkan harapan itu. Pabrikan ini memproduksi motor 2tak yang sudah memenuhi regualasi emisi gas buang jaman now. Motor ini diberi nama Vins Duecinquanta yang berarti “dua limapuluh”, motor ini menerapkan teknologi fuel injection di mesinnya untuk memenuhi regulasi EURO terbaru.

Vins Duecinquanta ini menggunakan mesin konfigurasi V-Twin, sama dengan pendahulunya yang hanya 100cc. Motor 250cc ini juga menggunakan bahan carbon fiber untuk keseluruhan material body dan framenya. Selain frame monocoque, velg dan fork depan juga terbuat dari bahan carbon fiber.

Ternyata motor ini dikembangkan dalam dua versi. Versi pertama yang hanya dikhususkan untuk kompetisi turun di track balapan dibekali dengan mesin 288cc yang mungkin akan disebut dengan Dueottantotto. Dan dengan mesin 249cc untuk versi jalanan alias road legalnya.

Untuk versi balap, motor ini diklaim memiliki berat sekitar 85kg dan memiliki tenaga lebih dari 85hp. Dengan spesifikasi seperti ini Vins Duecinquanta diyakini memiliki performa yang lebih joss daripada mesin motor MotoGP 2tak. Perusahaan pengembang material carbon fiber yang terdiri dari mantan teknisi Formula 1, Vins meyakini jika bahan carbon fiber aman digunakan hingga kecepatan 240km/jam.

Sisi buruknya, untuk versi kompetisi dari Vins Duecinquanta ini akan dibanderol dengan harga sekitar €50,000 atau jika dirupiahkan menjadi sekitar 800 jutaan. Wow banget kan Mas Bro Gan Sob.

Untuk versi road legalnya diperkirakan akan dijual dengan harga sekitar €40,000 atau sekitar 640 juta rupiah. Dengan mesin 249ccnya belum diketahui jelas berapa power yang akan dimuntahkan. Namun yang jelas motor ini hadir dengan memenuhi regualasi EURO dan diperkirakan memiliki bobot sekitar 95kg. Dan materialnyapun akan menggunakan carbon fiber juga. Digadang-gadang motor ini memiliki top speed hingga 200km/jam.

Jika memang motor ini bisa memenuhi regulasi EURO 4 tanpa harus banyak mengorbankan powernya. Bisa jadi akan menjadi pemberi angin segar untuk two stroker, untuk bisa menikmati motor 2tak dijalanan tanpa khawatir dengan pencemaran lingkungan. Nah Mas Bro Gan Sob, itu tadi sedikit informasi mengenai motor 2tak 250cc ini. Memang sih kalau dilihat dari harganya sangat tidak masuk akal untuk kelas motor 250, dan sangat mustahil untuk masuk ke pasaran Indonesia. Semoga bermanfaat ya informasinya. Terimakasih.

Sumber : visordown.com

Baca Juga :

Hasil Restorasi Yamaha RXZ 135

redto-black.web.id – Mas Bro Gan Sob, pengennya sih judulnya bukan Hasil Restorasi Yamaha RXZ 135, tapi hasil modifikasi Yamaha Scorpio Scrambler, tapi apa daya masih belum bisa modifikasi motor sendiri, jadinya saya muat saja hasil modifikasi orang lain yang menarik untuk dibahas. Kali ini modifikasi berupa restorasi Yamaha RXZ 135, memang modifikasi ini bukan di Indonesia sih namun di India.

Bagi pembaca yang sudah berumur pasti mengalami jaman kejayaan era 2 tak. Salah satu yang menarik dikala itu adalah Yamaha RXZ 135cc.  Saya sendiri sih tidak tahu wujud asli gressnya RXZ seperti apa, tapi saya kenal dengan wujud motor ini. Tetangga ada yang punya, meski sudah tidak utuh lagi. Dan beberapa gambar tua sempat saya temukan di majalah lama.

Sebuah modifikasi yang memenangkan Best-modified bike award Mumbai, yang dipajang di Mumbai International Auto Show 2017 menampilkan sosok Yamaha RXZ 135 yang dimodifikasi. Rustom sang modifikator yang berasal dari Bombay telah menghabiskan waktu hampir setahun untuk melakukan restorasi ini. Motor ini hampir semua komponen mekanikalnya diganti dengan sparepart baru asli Yamaha, kecuali untuk pistonnya yang memang dioversize dan membuat kapasitas mesinya naik menjadi 140cc.

Sepasang shock breaker aftermarket dipasangkan ke motor ini, shock aftermarket ini lebih tinggi 3 inch dari shock aslinya. Dan untuk mengejar tampilan yang rapi hampir semua bautnya dipolish ulang. Filter udara menggunakan merk Pipercross asli, karburator menggunakan parts asli dari jepang, jok dan hanfat memakai buatan custom. Velg menggunakan merk CBZ yang lebih kuat, dengan modifikasi jari-jari yang rapat.

Lampu depan menggunakan lampu model bulat dengan bohlam LED. Dalam modifikasinya ini Rustom mengaku sulit dalam menemukan part-partnya. Ia mengaku harus menunggu hingga 2 bulan untuk mendapatkan gearbox 5 percepatan yang presisi. Tangki bahan bakar aslinya dibersihkan ulang lalu dicat dan dicoating untuk mencegah karat.

Nah Mas bro Gan Sob, berikut tampilannya :

Dan jika ingin menyimak video modifikasinya bisa dilihat disini :

https://www.youtube.com/watch?v=7hasThdgwa8

Baca Juga :

Yamaha RXZ Double Mesin Dragster Itu Benar Dihadiahkan

redto-black.web.id – Yamaha RXZ Double Mesin Dragster Itu Benar Dihadiahkan. Mas Bro Gan Sob, artikel sambungan dari Mau Tau Wujud Yamaha RXZ Double Mesin Dragster?  . Di event tersebut AOS (Art of Speed) Malaysia memilik tradisi mengadakan lucky draw alias undian selama event berlangsung. Pemenangnya akan mendapatkan hadiah sepeda motor entah itu sepeda motor ori ataupun sepeda motor yang sudah dimodifikasi. Tahun ini pemenang boleh membawa pulang Yamaha RXZ Double Mesin yang disebut dengan “The Twinboss”.

Di event ini dua tahun lalu, pemenang mendapatkan Triumph Bonneville, dan tahun lalu pemenang membawa pulang Triumph Street Twin. Art of Speed merayakan pagelaran rutin ke 6nya pada tanggal 29 dan 30 Juli tahun 2017 di MAEPS Serdang.

Penentuan pemenangnya sendiri dimulai dengan cara memilih 3 kandidat dari undian tiket masuk. Kemudian ketiga kandidat ini diberi pertanyaan untuk dijawab, pemenangnya diambil dari suara tepuk tangan dari pengunjung yang datang, yang paling banyak mendapatkan tepuk tangan dialah yang menang.

Dan akhirnya En. Mohd. Fadly bin Mohd. Zerain usia 42 tahun dari Puncak Alam, Selangor yang memenangkan hadiah tersebut. Hadiah yang disebut dengan “The Twinboss” ini merupakan sepeda motor yang dibangun dari dua unit motor dua tak Yamaha RXZ. Pembuatan sasis, pengerjaan besi, tangki dan body oleh Beautiful Machines. Bulidernya Irwann Cheng dari FNG Works dan pemilik Beautiful Machines Rajay Singh hadir saat penyerahan hadiah.

Untuk spesifikasi Twinboss ini kurang lebih sebagai berikut :

  • Frame: Custom Special Construction (FEA tested)
  • Engine: Two Yamaha RXZ135
  • Exhaust: Made by Legend Racing Garage
  • Final Drivetrain: Chain
  • Front Wheel: 18″ alloy with Bridgestone safety tyre
  • Rear Wheel: 17″ alloy with Pirelli Slicks
  • Brakes: Dual piston disc brake (rear only)
  • Wiring: Custom
  • Primary Drive: Custom
  • Bodywork: Digger style. Tank and seat custom made by Beautiful Machines
  • Foot Control: Custom
  • Hand Control: Clip on handlebar with custom hidden throttle cable
  • Paintwork: By Slingshot
  • Pinstripe: Wildman, MOONEYES Japan

Sumber : bikersrepublic.com

Baca Juga :

[archives limit=10]

Mau Tau Wujud Yamaha RXZ Double Mesin Dragster?

redto-black.web.id – Mau Tau Wujud Yamaha RXZ Double Mesin Dragster? Mas Bro Gan Sob, udah tau belum ya dengan wujud Yamaha RXZ? mungkin untuk yang generasi tua seperti saya pasti taulah wujud motor ini seperti apa. Ok, daripada penasaran saya kasih liat aja ya bagaimana wujud asli Yamaha RXZ

Nah, wujud aslinya seperti itu mas bro gan sob, motor 135cc 2 tak keluaran Yamaha ini sangat mempesona pada jamannya. 2 stroke lovers pasti ngilerlah sama ini. Di pagelaran Art of Speed Malaysia 2017 ini ada modifikasi mengerikan dari Yamaha RXZ ini. Event ini sendiri sih udah dilaksanakan tanggal 29 – 30 Juli 2017 lalu.

Seperti apa wujud modifikasi itu, simak saja mas bro gan sob

Edan to mas bro gan sob, Yamaha RXZ ini disulap menjadi motor dengan double mesin konsep dragster. Motor ini secara kapasitas setara dengan 270cc hampir sama dengan motor 4 tak seperempat liter.

Fender, tangki, jok terbuat dari alumunium yang diproses secara hand made. Parts lainnya dibuat dengan mesin CNC dan software demi tingkat ke presisiannya. Untuk biayanya sendiri diperkirakan menghabiskan senilai 40.000 ringgit Malaysia, ya kalau dirupiahkan mungkin sekitar 125 juta rupiah. Nah, dan ternyata motor ini diperuntukan untuk pengunjung yang beruntung yang datang ke acara Art of Speed Malaysia itu.

Mengerikan to modifikasinya

Baca Juga :

[archives limit=6]