Jika keyless dongle Suzuki GSX-R 150 hilang. Suzuki GSX-R 150 hadir dengan feature keyless, dimana feature ini memberikan rasa aman lebih dan tentunya kecanggihan. Namun bisa jadi akan menyusahkan jika anda sampai kehilangan dongle keylessnya. Pada dasarnya keyless ini terdiri dari switch/knob(ignition button) yang ada di motor dan dongle(immobilizer key) yang berbentuk seperti alarm mobil.
Dimana knob yang ada dimotor tidak bisa dioperasikan bila donglenya berjarak lebih dari satu meter. Knob ini sendiri ada kuncinya, yang digunakan untuk membuka tutup tangki bahan bakar. Dan pastinya hanya bisa dilepas jika donglenya ada di dekat motor. Mayoritas orang pasti akan bertanya, bagaimana jika suatu saat dongle keylessnya hilang? Tenang saja, bagi pembeli Suzuki GSX-R 150 pasti diberi keyless dongle beserta nomernya. Dan pabrikan Suzuki pun telah membuat nomer masing-masing untuk donglenya, dimana dipastikan tidak ada nomer yang sama untuk produknya.
Bagi anda yang sudah membeli Suzuki GSX-R 150, silahkan disimpan baik-baik nomer keyless motor anda. Karena ini akan berguna saat darurat, Jika keyless dongle Suzuki GSX-R 150 hilang. Dan pastinya nomer ini pula yang akan dipakai jika anda ingin mendapatkan kembali keyless dongle dari Suzuki.
Untuk cara menyalakan Suzuki GSX-R 150 tanpa keyless dongle menggunakan nomer keyless donglenya(immobilizer key) bisa disimak dalam video berikut. Perhatikan mulai dari menit ke-3, empunya video mengajarkan caranya.
Jadi Jika keyless dongle Suzuki GSX-R 150 hilang, anda tinggal menekan dan tahan knob(tombol ignition) yang ada dimotor selama 5 detik, tunggu hingga lampu biru berkedip lalu lepas dan tunggu lampu biru berkedip 1 kali untuk memasukkan kode/nomer pertamanya. Tekan knob sebanyak nomer donglenya, jadi misal nomer donglenya 1234 maka pertama setelah lampu biru menyala anda tinggal menekan knob sebanyak 1 kali. Kemudian tunggu hingga lampu berkedip lagi (berkedip dua kali dan seterusnya), lalu tekan knob sebanyak 2 kali, begitu seterusnya sesuai dengan nomer donglenya (1,2,3,4). Jadi jumlah kedipan lampu biru akan sesuai dengan urutan nomer yang diminta.