Tag Archives: Honda CB150 Verza Versi Modifikasi. Galeri All New Honda CB150 Verza versi modifikasi. Spesifikasi Honda CB150 Verza

Honda CB150 Verza Versi Modifikasi, CB150R Exmotion Wannabe

Mas Bro Gan Sob, dalam acara launching All New Honda CB150 Verza ini ternyata juga dipamerkan versi modifikasinya. Beberapa konsep modifikasi yang ditampilkan dengan basic motor All New Honda CB150 Verza ini antara lain flat tracker dan cafe racer. Nah, bagaimana wujud dari Honda CB150 Verza versi modifikasi? Simak terus artikelnya sampai habis.

Dengan banderol harga Rp. 19.950.000 untuk versi cast wheel dan Rp. 19.300.000 untuk versi spoke wheel nampak Honda CB150 Verza ini memang ditujukan untuk kelas sport 150cc entry level.

Seperti yang sudah dilakukan saat launching Honda All New PCX150 yang lalu, AHM juga menampilkan versi modifikasi dari Honda CB150 Verza ini. Semoga saja kesalahan yang terjadi di modifikasi Honda PCX150 kemarin tidak terulang di Honda CB150 Verza ini.

Langsung saja mas bro gan sob, berikut beberapa penampakan Honda CB150 Verza versi Modifikasi.

Nah Mas Bro Gan Sob, menurut rtb Honda CB150 Verza ini nampak seperti versi iritnya Honda CB150R Exmotion. Oh ya mas bro gan sob, untuk Honda CB150 Verza ini hadir dalam 3 pilihan warna untuk yang tipe cast wheel yaitu, merah, hitam dan silver. Sementara untuk yang tipe spoke wheel hanya ada satu pilihan warna saja yaitu hitam.

Beberapa fitur dan tampilan baru yang diunggulkan di Honda CB150 Verza ini antara lain, desain shroud tangki yang baru, desain headlamp bulat yang memberikan kesan gagah, panel meter full digital, pengaman kunci model shutter key dan desain cover knalpot yang baru.

Untuk mesinnya sendiri masih menggunakan mesin 150cc 1 silinder berpendingin udara. Mesin ini diklaim mampu mengeluarkan tenaga sebesar 13,04ps di putaran mesin 8500rpm dan torsi maksimalnya sebesar 12,73nm pada 6000rpm. Untuk berat kosong dari motor ini sebesar 129kg untuk tipe cast wheel dan untuk tipe spoke wheel selisih 1 kg.

Baca juga :