Piringan Cakram Lebar PSM Untuk Yamaha Scorpio
2 min read
Mas Bro Gan Sob, motor rtb Yamaha Scorpio telah berumur lebih dari 5 tahun dengan jarak tempuh sekitar 60.000km. Di usianya ini nampak piringan cakramnya sudah mulai menipis. rtb selalu menggunakan kampas ori dari Yamaha, kalau teman-teman rtb bilang sih memang kalau pakai kampas rem ori kebanyakan piringan ikut kemakan, tapi tak apalah seimbang dengan daya cengkram remnya yang bisa diandalkan. Nah akhir-akhir ini rtb sedikit merasa was-was dengan piringan yang mulai menipis ini, akhirnya setelah beberapa lama berburu parts variasi rtb bisa menemukan piringan cakram lebar PSM untuk Yamaha Scorpio di salah satu toko variasi sepeda motor di kota Solo.
Piringan cakram lebar PSM untuk Yamaha Scorpio ini memiliki ukuran lebar 300mm dan tebal 3.5mm. Pertimbangan rtb memilih piringan ini karena harganya mas bro gan sob, piringan yang lebih lebar ini rtb beli dengan harga Rp. 300.000. Sedangkan jika ingin menebus piringan aslinya harganya sekitar Rp. 682.000, wow.. hehehe.
Piringan cakram ini pnp ke velg, namun harus menggunakan bracket tambahan untuk menggeser posisi kalipernya. Nah disinilah letak kesulitannya. Pertama rtb harus mencari baut extra untuk pemasangan bracket ini. Baut yang dibutuhkan adalah baut ukuran 14, dan tentunya rtb tak mau main-main dengan kualitasnya, rtb mencari baut L sekalian murnya ukuran 14 dengan bahan stainless steel.
Setelah semua bisa dipasang, ternyata masih ada masalah lagi. Posisi kaliper terlalu mundur sehingga kampas rem hanya mengigit separuh dari bagian piringannya. rtb sudah mencoba untuk mengepaskan lagi posisi kaliper dan bracketnya, ternyata memang sudah maksimal. Sepertinya memang butuh untuk dibawa ke tukang bubut untuk dibuatkan bracket baru atau lubang bautnya digeser agar posisi kaliper lebih pas dan bisa mengigit piringan dengan sempurna.
Namun untuk sementara rtb pakai dulu sambil melihat kinerjanya, nanti jika ada waktu libur lagi akan rtb coba bawa ke tukang bubut agar bisa lebih sempurna pemasangnnya. Sampai saat ini kondisinya masih aman, pengeremannya sudah lebih pakem dibandingkan ketika rtb masih memakai piringan yang sudah aus.
Nah Mas Bro Gan Sob, semoga informasinya bisa berguna ya, jika ada pertanyaan silahkan isi di kolom komentar. Terimakasih.
Baca Juga :
- Mencoba Modif Intercom Helm Agar Suara Masuk Rekaman Action Camera
- Switch Rem Universal, Cocok Untuk Modifikasi Rem Cakram
- Memasang Voltmeter Digital di Yamaha Scorpio
- Pasang Lampu Bulat di Yamaha New Scorpio? Berikut Pilihan Caranya
- Usia 6 Tahun Mika Cover Speedometer Yamaha Scorpio Retak-Retak, Ganti Aja Mudah Kok!
- Bongkar Kaliper, Ternyata Tidak Punya Kunci Pas Ukuran 8, Saatnya Beli Kunci Baru
- Begini Nih Cara Bongkar Speedometer Yamaha Scorpio
- Curhatan : Ini to Penyebab Rem Depan Yamaha Scorpio Macet !
- Review Penggunaan Megacools Easy Maintenance Full Penetrate
- Cara Irit Mengatasi Footstep Longgar itu Bertahan Selama 5 Bulan
kok murah banget ya 😮
Begitulah
Bro psm memang enak dan lebih pakem tapi harus bikin bracket nya lagii, tapi yang saya baru 5 bulan piringan nya bengkok entah kenapa padahal pemakaian normal dan dirawat
Woh, mungkin pas dapat yang gak bagus kali ya
Min, mau tanya, saya pengguna Scorpio, sudah beli Velg Chemco 2.5 & 3.5 tapi kepunyaan Old Vixion (sudah tanya sama Chemconya katanya sama), belinya cakram PSM untuk Scorpio atau untuk Vixion ya?
dilihat jumlah lubang baut cakramnya bang, kalau 5 ya brarti punya vixion.
Terima kasih pencerahannya. Lobangnya 6 berarti harus beli khusus Pio nih. Solusi braket yang katanya terlalu mundur bisa diakalin gak ya min?
Bisa gan, bawa ke tukang bubut, salah satu lobang bracketnya dipanjangin, kalau gak, buatin bracket baru.