Produk Misterius Akan Diluncurkan Honda Pada Tanggal 9 November 2017
2 min readredto-black.web.id – Produk Misterius Akan Diluncurkan Honda Pada Tanggal 9 November 2017. Mas Bro Gan Sob, santer terdengar kabar bahwa PT. Astra Honda Motor telah menyebarkan undangan peluncuran produk baru ke berbagai media. Dalam undangan peluncuran produk baru tersebut tertera tanggal 9 November 2017 berlokasi di Royal Ballroom, The Spring Club, Gading Serpong, Tangerang.
Dugaan dan spekulasi muncul dari banyak pihak, kebanyakan berujung pada produk baru Honda CRF150L. Menjelang Honda Bikers Day lalu sempat tersiar kabar bahwa launching Honda CRF150L ini akan diadakan di acara Honda Bikers Day tersebut, namun ternyata tidak ada launching produk baru sama sekali. Bersamaan dengan event Honda Bikers Day lalu hanya disebarkan video teaser mengenai motor off sport baru dari Honda.
Nah Mas Bro Gan Sob, apakah benar tanggal tersebut akan dipilih PT. AHM untuk melakukan launching Honda CRF150L? Kita tunggu saja Mas Bro Gan Sob, saya sendiri juga sudah tidak sabar untuk mengetahui produk baru apa yang akan di launching.
Oh ya Mas Bro Gan Sob, Honda CRF150L ini sudah dipamerkan dimana-mana prototipenya, cara pemasaran yang berbeda dari Honda. Sepertinya baru mulai produk ini Honda menunjukkan wujud prototipe dari produknya secara terang-terangan. Memang sih cara ini sudah bukan cara baru lagi, produk motor premium dari berbagai merk di kancah internasional sudah menerapkan cara seperti itu.
Mas Bro Gan Sob, kehadiran CRF150L ini bisa jadi akan menjadi saingan berat untuk Kawasaki KLX150. Motor ini disinyalir akan dibekali dengan mesin yang identik dengan Honda Verza atau Honda Megapro FI. Shock depan menggunakan model upside down, shock belakang menggunakan monoshock prolink.
Untuk wujud prototipe CRF150L biasa disimak seperti gambar berikut :
Dan untuk video teasernya bisa disimak seperti di video berikut :
https://www.youtube.com/watch?v=3j1pU_376-c
Nah Mas Bro Gan Sob, mari kita tunggu dan buktikan, apakah benar produk misterius tersebut adalah Honda CRF150L?
Baca Juga :
- Rheza Danica Juara Asia Production 250 ARRC 2018
- Perjuangan Akhir Pembalap Astra Honda di FIM CEV Musim 2018
- Modifikasi Honda CB150R StreetFire Traktor DOHC
- Puluhan Ribu Bikers Honda Semarakkan Satu Dekade Honda Bikers Day 2018
- Honda PCX dan Vario Jadi Varian Motor Terlaris Honda di IMOS 2018
- Harga Resmi Honda Forza 76 Jutaan, Di Boyolali Berapa Ya ?
- Honda PCX Electric Hadir di IMOS 2018
- New Honda BeAT Street eSP Terbaru Semakin Tampil Beda
- Honda Bikers Day Regional 2018 Telah Usai, Bersiaplah Untuk Satu Dekade HBD
- Instruktur Safety Riding Astra Honda Sapu Bersih Juara Kompetisi International